Komisi IV DPRD Samarinda Bahas RKPD 2024 Bersama Bapeddalitbang

| Senin, 06 Mar 2023 12:00 WITA
Komisi IV DPRD Samarinda Bahas RKPD 2024 Bersama Bapeddalitbang -

gerakanaktualnews.com, SAMARINDA - Gabungan Komisi IV dan Komisi I Dewan perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Samarinda, menggelar rapat pembahasan penyusunan RKPD tahun 2024, bersama Bapeddalitbang.

Rapat tersebut juga dihadiri oleh Sekretaris DPRD Samarinda, yang berlangsung di ruang rapat Bapeddalitbang Kota Samarinda di jalan Dahlia Samarinda, pada hari Senin (6/3/2023).

Dikesempatan itu Sri Puji Astuti Ketua Komisi IV DPRD Kota Samarinda, menjelaskan rapat tersebut membahas terkait adanya perubahan RKPD tahun 2024 yang disesuaikan dengan Musrembang Kota Samarinda.

“Ini aspirasi dari bawah sesuai tahapan mulai dari musrembang kelurahan, kecamatan hingga kota, nantinya juga di sesuaikan dengan aspirasi dari kami juga, jadi ini penyesuaian apakah anggaran kita ini mencukupi untuk membackup pembangunan,” jelas dirinya.

Lanjut kemudian Ia juga menjelaskan terkait dengan pemenuhan Standar Pelayanan Minimal (SPM) pendidikan, sosial kemasyarakatan dan kesehatan.

“Maka hal tersebut, nantinya akan semua di godok oleh Bappeda, semisal contoh dari SPM pendidikan apa yang ingin dicapai seperti dari SDM pendidik dan tenaga pendidik, kurikulum atau infrastruktur,” urainya.

Politisi Partai Demokrat ini, juga menyampaikan bahwa pembahasan rapat juga disesuaikan dengan kemampuan dan visi misi Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda dengan target yang ingin dicapai (adv/dprdsmd)


Tinggalkan Komentar