Komisi IV DPRD Samarinda Gelar Hearing Terkait Tindakan Tidak Sesuai Harapan

| Kamis, 22 Sep 2022 12:00 WITA
Komisi IV DPRD Samarinda Gelar Hearing Terkait Tindakan Tidak Sesuai Harapan -

gerakanaktualnews.com, SAMARINDA - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Samarinda Gelar hearing terkait pengaduan dugaan tindakan sewenang-wenang, yang dipimpin oleh Wakil Ketua Komisi IV Sani Bin Husein, digelar di Ruang Rapat Utama Lantai 2 Gedung DPRD Kota Samarinda,(22/09/2022).

Hearing tersebut dihadiri oleh Kadis Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Samarinda, Dr. Jaidun S.H, M.H, Sahabat advokat dan konsultan Hukum, BKPSDM Kota Samarinda.

Komisi IV awalnya mendapatkan laporan dari Dr. Jaidun S.H, M.H dan Sahabat advokat dan konsultan Hukum tentang adanya dugaan perbuatan atau tindakan yang tidak sesuai dengan harapan.

Menyikapi laporan tersebut, komisi IV DPRD Kota Samarinda, sebagai lembaga pengawasan, sehingga persoalan tersebut dimediasi untuk mencari musyawarah dengan harapan tidak melalui proses hukum.

“Wakil ketua Komisi IV Sani Bin Husein mengatakan bahwa, Pihaknya merekomendasikan UPTD PPA agar dapat mencari solusi serta menyelesaikan masalah ini tanpa ada proses hukum, sehingga menguntungkan kedua bela pihak,” ucapnya.

Kemudian pada kesempatan itu, Dr. Jaidun juga menjelaskan bahwa rekomendasi Dewan untuk penyelesaian masalah ini dengan cara kekeluargaan tanpa melibatkan Hukum.

"Kami apresiasi arahan Dewan, persoalan ini tidak perlu dilanjutkan ke rana hukum, namun perlu waktu untuk melakukan komunikasi secara kekeluargaan, sehingga bisa mendapatkan keputusan yang lebih baik,” katanya.

Politisi Partai Demokrat yang akrab di sapa ustadz, berharap agar persoalan ini dapat diselesaikan dengan cara musyawarah, karena mereka juga sudah berjanji akan melakukan komunikasi untuk mencari yang terbaik.  (adv)


Tinggalkan Komentar