Diskominfo Kubar Melakukan Kunker ke Diskominfo Kukar Bahas Kegiatan KIM

Muhammad Akbar | Kamis, 06 Okt 2022 12:00 WITA
Diskominfo Kubar Melakukan Kunker ke Diskominfo Kukar Bahas Kegiatan KIM -

gerakanaktualnews.com, TENGGARONG - Diskominfo Kubar melakukan kunjungan kerja ke Diskominfo Kutai Kartanegara (Kukar) dengan agenda pembahasan Komunitas Informasi Masyarakat (KIM) 

Kesempatan tersebut, Kepala Dinas Kominfo Kukar Dafip Haryanto langsung menerima rombongan Kunjungan kerja Diskominfo Kubar, di ruang kerjanya.

Pertemuan dilanjutkan di ruang kerja Staf Ahli Diskominfo Kukar dihadiri Kabid Pengelolaan Komunikasi Publik Ahmad Riyanto, Kabid Pengelolaan Layanan Informasi Publik Surya Admaja, para Pranata Humas Ahli Muda Hermawan, Syamsul, Hartono Kusbandi, dan Zainul Effendi Joesoef, dan para pengelola Komunitas Informasi Masyarakat (KIM) Indah Guzel, Daeng Lompo, dan staf Bidang PKP dan PLIP.

Sedangkan dari Diskominfo Kabupaten Kutai Barat hadir Pranata Humas Ahli Muda Sub Koordinator Layanan Informasi Publik & Hubungan Media Agustina Prima Deni, Analis Sistem Informatika Husnul Yaqin, Staf LIPHM Dery Apriani, Diana Lisan. 
Dalam pertemuan tersebut dibahas tentang pembentukan, pengelolaan, pemberdayaan, dan regulasi Komunitas Informasi Masyarakat. 

Selain itu adalah tentang persoalan implementasi pengelolaan informasi dan dokumentasi, pengelolaan aduan publik, publikasi, dan penetapan agenda prioritas. 

Selanjutnya adalah sesi tanya jawab terutama berkaitan dengan masalah KIM dan PPID. Tim Diskominfo Kubar menanyakan tentang regulasi (Raperbup) yang sedang disusun Kominfo Kukar dan cara mendapatkan nilai tambah bagi KIM yg dijawab oleh Ahmad Daeng Lompo (Ketua Forum KIM Kukar).

Selanjutnya dilakukan sharing pengalaman masing-masing Diskominfo terkait pengelolaan KIM, PPID, dan aduan publik. Kemudian dilakukan kunjungan ke Radio Pemerintah Kabupaten. 

Di RPK dibahas tentang kerjasama Forum KIM dalam pembinaan KIM, PPID dan aduan publik dan akan mengundang Diskominfo Kukar sebagai narasumber.

Terakhir dilakukan siaran langsung dan interaktif dengan pendengar dengan narasumber Tim Diskominfo Kubar, Kukar dan Koordinator dan anggota KIM Kukar. (adv/kominfokukar)


Tinggalkan Komentar