HUT Satpol PP dan Satlinmas, Bupati Harap Tingkatkan Pelayanan

Muhammad Akbar | Senin, 20 Mar 2023 12:00 WITA
HUT Satpol PP dan Satlinmas, Bupati Harap Tingkatkan Pelayanan -

gerakanaktualnews.com, TENGGARONG - Dalam rangka memperingati hari ulang tahun Satpol PP dan Satlinmas, Menteri Dalam Negeri (Mendagri) M Tito Carnavian meminta Gubernur agar melakukan koordinasi kepada Bupati/Walikota di masing – masing daerah, untuk memerintahkan kepada seluruh jajaran Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) untuk meningkatkan kesiapsiagaan.

Hal itu untuk menjaga ketertiban umum dan ketentraman masyarakat serta perlindungan masyarakat, sebelum pada saat, dan setelah pemungutan suara pada Pemilu tahun 2024 mendatang, dan demi kondusifitas di masyarakat sehingga proses demokrasi dan pemulihan ekonomi dapat berjalan beriringan.

Imbauan tersebut disampaikan Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Edi Damansyah pada saat memberikan sambutan diacara apel peringatan HUT Satpol PP ke- 73 dan ke- 61 SatLinmas, yang digelar di halaman Kantor Bupati Kukar, pada Senin (20/3/2023). 

Momentum peringatan HUT tersebut mengambil tema “Mewujudkan wilayah tertib dan ramah investasi melalui Satuan Polisi Pamong Praja dan Satuan Perlindungan Masyarakat yang profesional” hal ini juga menjadi arahan Presiden RI pada Rakornas Kepala Daerah dan Forkopimda tahun 2023 untuk menghadapi isi penguatan pertumbuhan ekonomi dan inflasi. 

“Hal itu sesuai amanat peraturan perundangan – undangan dimana peran Satpol dan Satlinmas dalam penyelenggaraan Trantibumlinmas, yaitu untuk menciptakan situasi/kondisi yang memungkinkan pemerintah pusat, pemerintah daerah dan masyarakat untuk dapat melakukan kegiatan dengan aman, tentram, tertib dan teratur,” ujarnya. 

Lanjut kemudian Ia juga berharap adanya peningkatan daya tarik dan kemudahan berusaha bagi investor dan pengusaha lokal untuk mendukung ekonomi di daerah, sehingga keamanan dan ekonomi bisa berjalan lancar. 

“Perkuat profesional dan integritas dengan mempertahankan sikap humanis, agar memberikan kenyamanan bagi masyarakat dan para pelaku usaha untuk beraktivitas, karena keputusan pelaku untuk berinvestasi tidak hanya didasarkan pada nilai keekonomian akan tetapi atas dasar kenyamanan dan juga kemudahan berusaha,” harapnya.

Bupati Kukar Edi Damansyah, selain memebrikan ucapan selamat atas HUT Satpol PP dan Satlinmas, Ia juga memberikan apresiasi yang tinggi atas segala dedikasi, kesetiaan dan pengorbanan seluruh anggota Satpol PP dan Satlinmas yang selama ini telah menjalankan fungsi ketentraman dan ketertiban umum di Kutai Kartanegara.

“Semoga momentum ulang tahun yang kita laksanakan ini akan terus memberikan motivasi kita untuk terus berlatih dengan baik, untuk meningkatkan kapasitas sehingga tugas – tugas dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat bisa berkualitas dan lebih baik lagi,” ucap Edi Damansyah. (adv/kominfokukar)


Tinggalkan Komentar