15 Views

Gerakanaktualnews.com, Samarinda — Dalam upaya mendorong efisiensi pelayanan publik berbasis digital, Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Pemprov Kaltim) tengah mempersiapkan peluncuran sebuah aplikasi terintegrasi bernama SAKTI (Satu Akses untuk Kaltim). Aplikasi ini digagas langsung oleh Gubernur Kalimantan Timur, Rudy Mas’ud, dan dijadwalkan akan tersedia untuk masyarakat pada Juni 2025.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kaltim, Muhammad Faisal, menyampaikan bahwa pengembangan awal platform tersebut telah mencapai tahap final dan telah dipresentasikan kepada gubernur untuk mendapatkan arahan lanjutan.

“Presentasi tahap pertama sudah kami lakukan pada Kamis lalu. Saat ini kami sedang menindaklanjuti masukan dari Pak Gubernur guna penyempurnaan aplikasi,” ungkap Faisal, Minggu (1/6/2025).

Menurutnya, bila proses penyempurnaan berjalan sesuai rencana, masyarakat tidak perlu menunggu lama untuk bisa mengakses aplikasi tersebut. “Kami optimistis aplikasi ini bisa resmi dikenalkan ke publik pada Juni ini,” ucapnya.

SAKTI dirancang untuk menjadi satu pintu layanan digital, yang akan menghubungkan berbagai layanan pemerintahan lintas organisasi perangkat daerah (OPD) dalam satu sistem. Pada tahap awal peluncurannya, sedikitnya 15 OPD telah dipastikan menjadi bagian dari sistem integrasi ini.

“Karena kompleksitas sistem, pengembangannya kami lakukan secara bertahap. Total ada tiga fase utama yang akan kami jalankan,” ujar Faisal.

Aplikasi ini akan menghadirkan berbagai layanan yang relevan dengan kebutuhan masyarakat, seperti fitur cek dan bayar pajak kendaraan, pemantauan harga sembako, informasi transportasi antarkota, agenda pimpinan daerah, info wisata, serta prakiraan cuaca berdasarkan data resmi dari BMKG.

Tak hanya itu, masyarakat juga dapat menyampaikan laporan dan pengaduan publik melalui kanal khusus, termasuk menyangkut program-program seperti GratisPol.

Faisal menambahkan bahwa aspek pendidikan dan kesehatan juga termasuk dalam layanan yang akan diintegrasikan ke dalam aplikasi seiring dengan berjalannya waktu.

“Semua itu bisa diakses secara cuma-cuma, baik melalui perangkat Android maupun iOS. Kami ingin masyarakat merasakan manfaat layanan publik dalam genggaman,” tegasnya.

SAKTI diharapkan menjadi tonggak baru dalam transformasi digital pemerintahan daerah, memperpendek jalur birokrasi sekaligus mendekatkan layanan kepada masyarakat Kaltim secara praktis dan cepat. (Adv/diskominfo Kaltim)

By RETNO

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *