11 Views

gerakanaktualnews.com, TENGGARONG – Bupati Kukar, Aulia Rahman Basri beserta jajaran pemerintahan daerah mrnghadiri acara syukuran sekaligus doa selamat atas selesainya pembangunan Jembatan Sungai Jongkang di Desa Jongkang, Kecamatan Loa Kulu, Senin (3/11/2025).

Diwawancarai awak media, Bupati Aulia menyampaikan bahwa Jembatan Jongkang memiliki peran vital dalam memperlancar arus logistik dan mobilitas warga.

“Hari ini kita meresmikan Jembatan Sungai Jongkang yang melintasi Sungai Jongkang. Kawasan ini merupakan daerah strategis yang mulai kita kembangkan kembali di Kutai Kartanegara,” ungkapnya.

Ia menjelaskan, keberadaan jembatan ini menjadi jalur alternatif penting yang menghubungkan Tenggarong – Samarinda – Balikpapan, sekaligus memangkas waktu tempuh hingga setengah jam lebih cepat.

“Dari Tenggarong sampai ke pintu tol, lewat Jongkang ini hanya sekitar tiga puluh menit. Ke depan, jika jalur pintas sampai Jembatan Mahulu selesai, tentu akan semakin mempercepat perjalanan,” tambahnya dengan optimis.

Pembangunan Jembatan Jongkang sendiri memakan waktu panjang—sekitar 13 tahun—sebelum akhirnya rampung di bawah kepemimpinan Aulia Rahman Basri.

Menurutnya, penyelesaian proyek ini menjadi bukti keseriusan pemerintah dalam mendorong konektivitas dan pemerataan pembangunan.

Menariknya, Bupati Aulia juga mengungkapkan bahwa kawasan Jongkang akan dikembangkan menjadi kota baru dan pusat perdagangan.

“Tenggarong saat ini sudah mulai padat. Maka kita siapkan Jongkang sebagai kawasan kota baru dengan perencanaan tata ruang yang lebih modern dan strategis,” jelasnya.

Dengan diresmikannya Jembatan Jongkang, masyarakat kini menyambut optimisme baru terhadap peningkatan ekonomi, mobilitas, dan peluang usaha di kawasan tersebut.

Harapan besar pun muncul agar Jongkang menjadi wajah baru pertumbuhan Kutai Kartanegara yang lebih maju dan terhubung.(ADV/PROKOMKUKAR/vsn).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *