Gerakanaktualnews.com, Tenggarong – Setelah beberapa minggu mengalami gangguan distribusi air bersih, PDAM Tenggarong akhirnya menemukan titik kebocoran pipa yang menjadi penyebab utama permasalahan. Kebocoran tersebut terletak di Jalan Akhmad Muksin pada saluran drainase dekat Pos Polisi Pulau Kumala.
Kepala Bagian Humas Perumda Tirta Mahakam Wahono mengonfirmasi bahwa kebocoran sudah diperbaiki dan pihaknya berharap pasokan air pada wilayah terdampak segera kembali normal.
“Alhamdulillah, kebocoran sudah ketemu dan sudah diperbaiki. Mudah-mudahan permasalahan pada wilayah terdampak segera teratasi,” ujarnya pada Kamis sore (20/2/2025).
Menyadari dampak besar yang ditimbulkan oleh gangguan tersebut, Perumda Tirta Mahakam bergerak cepat dengan menggandeng Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait untuk mempercepat suplai air bersih ke masyarakat.
Dengan berkoordinasi dan berkolaborasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Pemadam Kebakaran (PMK), telah dikerahkan 8 unit mobil tangki air untuk mendistribusikan air bersih secara gratis kepada pelanggan pada wilayah terdampak.
“Bantuan air bersih pada hari ini difokuskan pada beberapa wilayah yang mengalami kendala pasokan air seperti pada wilayah di Jalan Danau Lipan, Danau Aji, Akhmad Muksin termasuk kawasan Gang Kubur. Hari ini kami menurunkan 8 unit mobil tangki dari PDAM, BPBD, dan PMK untuk mendistribusikan air gratis kepada pelanggan yang terganggu layanan,” jelas Kabag Humas Perumda Tirta Mahakam.
Disampaikannya meskipun kebocoran telah diperbaiki, Perumda Tirta Mahakam tetap melakukan pemantauan lebih lanjut untuk memastikan bahwa distribusi air kembali normal secara bertahap.
“Perumda Tirta Mahakam menyediakan layanan pengaduan untuk masyarakat yang masih mengalami kendala dalam mendapatkan air bersih. Bagi masyarakat yang masih mengalami gangguan distribusi air PDAM dapat menghubungi nomor layanan,” ujarnya.
Demi kelancaran pelayanan PDAM Tenggarong menyediakan nomor layanan ini (0541) 661413, 0812 5666 5998, 0813 5003 5866, 0813 4794 4110 dan Whatsap Center 0811 5809 322. (Adv/kominfokukar)