Gerakanaktualnews.com, Samarinda – Anggota DPRD Kalimantan Timur, Subandi, menyoroti pentingnya kepatuhan masyarakat dalam membayar pajak sebagai faktor utama dalam meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Menurutnya, pajak bukan sekadar kewajiban, tetapi juga investasi jangka panjang bagi kesejahteraan masyarakat.
“Semakin tertib masyarakat dalam membayar pajak, semakin besar PAD yang diperoleh. Dampaknya akan langsung kembali ke masyarakat dalam bentuk pembangunan dan pelayanan publik,” ujar Subandi, Jum’at (28/2/2025).
Politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu menegaskan bahwa pajak berperan besar dalam mendukung program prioritas daerah, seperti sektor pendidikan, kesehatan, dan pengembangan ekonomi. Ia berharap kesadaran masyarakat terhadap kewajiban pajak terus meningkat agar manfaatnya dapat dirasakan secara optimal.
“Pada akhirnya, apa yang kita bayarkan akan kembali untuk kepentingan bersama, baik dalam pembangunan infrastruktur maupun peningkatan layanan publik,” tambahnya.
Subandi mengajak seluruh elemen masyarakat untuk lebih sadar pajak dan memahami bahwa kepatuhan dalam membayar pajak adalah langkah nyata dalam membangun Kalimantan Timur yang lebih maju.