11 Views

Gerakanaktualnews.com, Tenggarong – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kutai Kartanegara (Kukar) menggelar Forum Lintas Perangkat Daerah. Forum ini menjadi ajang kolaborasi antar-perangkat daerah dalam merancang program dan kegiatan yang akan dilaksanakan pada tahun 2026.

Kegiatan itu melibatkan sejumlah organisasi perangkat daerah (OPD), di antaranya Dinas Kesehatan, Dinas Sosial, Dinas Kependudukan dan Keluarga Berencana, serta Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak. Melalui forum ini, masing-masing dinas dapat menyelaraskan program dan kegiatan mereka agar lebih efektif dan saling mendukung.

Fungsional Perencana Bappeda Kukar, Donny Adiansyah, menjelaskan bahwa hasil dari forum ini akan dituangkan dalam berita acara. Dokumen tersebut akan menjadi dasar penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2026 serta Rencana Kerja (Renja) perangkat daerah di tahun yang sama.

“Mungkin itu poin besarnya, bahwa forum ini adalah wadah kolaborasi antar-perangkat daerah,” ujarnya.

Ia menegaskan bahwa tujuan utama forum ini adalah menyusun program dan sasaran kegiatan yang akan dilaksanakan pada tahun 2026. Kegiatan ini juga melibatkan semua perangkat daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kukar.

Pada forum kali ini, kehadiran perwakilan kecamatan masih minim. Dari seluruh kecamatan yang diundang, hanya tiga kecamatan yang hadir. Hal itu sangat disayangkan, sebah kecamatan memiliki peran penting dalam memberikan masukan terkait kebutuhan di wilayah masing-masing.
“Saya tadi berharap juga pihak kecamatan harusnya banyak yang hadir. Tapi hanya tiga kecamatan yang hadir,” katanya.

Dia menambahkan, keterlibatan kecamatan sangat diperlukan agar program yang direncanakan benar-benar sesuai dengan kebutuhan masyarakat.

Dari berbagai dinas yang hadir, Dinas Kesehatan menjadi yang paling banyak mengajukan usulan program. Beberapa di antaranya terkait fasilitas kesehatan, pengadaan ambulans, serta perlengkapan medis lainnya.

“Usulan paling banyak untuk hari ini itu ada dari Dinas Kesehatan. Saya lihat yang paling banyak seperti fasilitas kesehatan, ambulans, dan perlengkapan medis lainnya,” terangnya.
Menurut Donny, usulan tersebut didasarkan pada kebutuhan masyarakat, khususnya terkait pelayanan kesehatan.

Selain Dinas Kesehatan, Dinas Sosial serta perangkat daerah lainnya juga menyampaikan berbagai program yang akan mereka jalankan di tahun 2026.

Ke depan, Donny berharap forum seperti ini dapat lebih banyak mendapatkan masukan dari berbagai pihak, termasuk kecamatan dan OPD lainnya.

“Harapan terkait forum yang akan datang, paling tidak kita bisa mendapatkan lebih banyak masukan dari kecamatan dan OPD lain untuk memperkuat kolaborasi,” pungkasnya. (Adv/kominfokukar).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *