Anggota DPRD Kukar Dukung Insan Pemain Catur di Desa Loa Duri Ilir

Amril Ibnu Marzuki | Senin, 30 Okt 2023 12:00 WITA
Anggota DPRD Kukar Dukung Insan Pemain Catur di Desa Loa Duri Ilir Turnamen Catur Loa Duri Ilir Cup 2023

gerakanaktualnews.com, Tenggarong - Melihat antusias para insan pecatur di Desa Loa Duri Ilir, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutai Kartanegara (Kukar) Hamdiah Z, membuka lomba catur sebagai wujud kepedulian dan suport dalam pengembangan bakat olahraga Catur di masyarakat. 

Perlombaan catur di Loa Duri Ilir, Kecamatan Loa Janan bisa dikatakan yang pertama kalinya, sehingga membuat peserta membludak dan ingin menunjukkan kemampuannya dalam bermain catur, yang bertempat di halaman Kantor Desa Loa Duri Ilir, dari tanggal 27 - 28 Oktober 2023, lalu.

Hamdiah sendiri cukup kaget dan senang melihat minat peserta lomba, yang mengikuti kegiatan lomba catur itu.

“Peserta lomba sangat banyak, dengan demikian bisa diukur bahwa minat masyarakat Loa Duri Ilir sangat besar terhadap perlombaan catur. Hal ini harus menjadi perhatian pemerintah dan juga Percasi (Persatuan Catur Seluruh Indonesia) Kukar, untuk mengamati, membina dan mengembangkan olahraga catur yang ada di Kukar,” kata Hamdiah saat kegiatan Reses DPRD Kukar.

Ditambahkan Hamdiah, melihat potensi dan minat yang demikian besar itu, bukan tidak mungkin akan muncul bibit-bibit unggul atlet Kukar di catur dan mengajak Dispora Kukar untuk berkolaborasi mengembangkan olahraga catur.

“Untuk menggapai keberhasilan itu, diperlukan bimbingan dan juga sarana yang memadai dan ini tidak hanya tugas Percasi Kukar, melainkan tugas semua pihak, sehingga ke depan akan muncul atlet catur Kukar yang bisa membawa nama harum Kukar dalam kancah catur nasional dan internasional,” jelas Hamdiah.

Hamdiah berjanji akan memperhatikan perkembangan catur yang ada di Loa Janan, mengagendakan perlombaan catur setiap 6 bulan.

“Dari seringnya perlombaan, maka kita akan mengetahui perkembangan atlet catur yang ada, dan yang perlu juga diperhatikan adalah pelatih yang mumpuni dan berdedikasi tinggi untuk bisa menghasilkan atlet yang tangguh,” tegas Hamdiah. (adv/dprdkukar)


Tinggalkan Komentar