DPRD Balikpapan Segera Membahas APBDP dan APBD 2022

Usman | Senin, 19 Jul 2021 12:00 WITA
DPRD Balikpapan Segera Membahas  APBDP dan APBD 2022 Ketua DPRD Balikpapan Abdulloh

gerakanaktualnews.com, Balikpapan – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Balikpapan segera melakukan pembahasan APBD Perubahan 2021, dan APBD 2022. Hal itu disampaikan Ketua DPRD Abdulloh usai rapat pandangan akhir fraksi, Senin (19/07/2021).

“Pembahasan ini kan menuju ke dalam rencana anggaran APBD Perubahan 2021 dan APBD murni 2022, “ katanya.

Menurutnya sejauh ini tahapan-tahapan sebelum sudah dilakukan pembahasan APBD Perubahan, mulai dari laporan pertanggungjawaban APBD 2020 oleh Wali Kota.

“Namun dalam hal tersebut, tahapan yang harus dilalui, adalah Wali kota harus menyampaikan laporan pelaksanaan APBD 2020 dulu. Karena selama itu tidak dilakukan maka dipastikan tidak ada pembahasan APBD,” jelas Abdulloh.

Lanjutnya Ia, Menteri Dalam Negeri (Mendagri) memberi deadline batas akhir penyerahan Kebijakan Umum Anggaran dan Plafon Prioritas Anggaran Sementara (KUA PPAS).

“Dari Mendagri Juli ini Pemerintah Daerah sudah harus menyerahkan KUA PPS APBD 2022 belum dibahas dan KUPA APBD Perubahan 2021,” ujarnya.

Tahapan-tahapan yang sudah dilakukan, selain laporan pertanggungjawaban APBD 2020, nota penjelasan, pandangan umum fraksi, jawaban Wali Kota hingga pendapat akhir fraksi. (adv)


Tinggalkan Komentar