Dispar Kaltim Punya Strategi Khusus untuk Kembangkan Potensi Kampung Ketupat Samarinda

Amril Ibnu Marzuki | Jumat, 24 Nov 2023 12:00 WITA
Dispar Kaltim Punya Strategi Khusus untuk Kembangkan Potensi Kampung Ketupat Samarinda Dispar Kaltim Kembangkan Potensi Kampung Ketupat Samarinda

gerakanaktualnews.com, Samarinda - Dinas Pariwisata Kalimantan Timur membeberkan strategi khusus dalam mengembangkan potensi Kampung Ketupat yang ada di Samarinda.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Kepala Dinas Pariwisata Kalimantan Timur, Ahmad Herwansyah beberapa waktu lalu.

"Strateginya kita akan berkolaborasi dengan Himpunan Pramuwisata Indonesia (HPI), agen travel, dan beberapa hotel lainnya," tuturnya.

Selain itu, Ahmad menyampaikan jika pihaknya juga memiliki sejumlah opsi dalam mengembangkan daya tarik Kampung Ketupat. Utamanya dalam merumuskan konsep perjalanan.

Beberapa opsi perjalanan pun bakal diadakan Dispar Kaltim seperti menggunakan kapal wisata untuk menyusuri Sungai Mahakam. Kemudian, jika memang menggunakan jalur darat akan menggunakan bus pariwisata.

“Kita akan dongkrak potensi wisata itu. Apalagi di Kampung Ketupat ada wisata religi masjid tertua, makam Daeng Mangkona, serta wisata kuliner yang ada di sana," bebernya.

Sebagai informasi, Kampung Ketupat didirikan sejak 11 Agustus 2017, melalui pemberdayaan masyarakat dengan cara gotong royong. Karena banyaknya pengrajin ketupat, maka tak heran Kampung Ketupat kini menjadi salah satu destinasi wisata unggulan Kota Samarinda. (adv/kominfokaltim).


Tinggalkan Komentar