Johansyah Sosper Pendidikan Pancasila Dan Wawasan Kebangsaan di Loa Janan Ulu

Amril Ibnu Marzuki | Sabtu, 04 Nov 2023 12:00 WITA
Johansyah Sosper Pendidikan Pancasila Dan Wawasan Kebangsaan di Loa Janan Ulu Sosialisasi Perda Pendidikan Pancasila dan Wawasan Kebangsaan

gerakanaktualnews.com, Tenggarong - Anggota DPRD Kutai Kartanegara, Johansyah, SE MSi, melakukan sosialisasi Perda Pendidikan Pancasila dan Wawasan Kebangsaan di Gedung Balai Pertemuan Umum (BPU) Desa Loa Janan Ulu Kecamatan Loa Janan Kutai Kartanegara (Kukar) Kamis (2/11/2023)

Kegiatan dihadiri Kepala Desa Loa Janan Ulu, Supariyo dan Ketua BPD, Priyadi S Bintoro dan 70 orang warga yang hadir diantaranya ketua RT, kepala dusun serta tokoh masyarakat.

Johansyah senang bahwa sosialisasi Perda Tentang Pendidikan dan Wawasan Kebangsaan mendapat apresiasi masyarakat Loa Janan Ulu, menandakan bahwa masyarakat Loa Janan Ulu antusias untuk mengetahui seluk beluk Pendidikan Pancasila dan Wawasan Kebangsaan.

“Pendidikan Pancasila dan Wawasan Kebangsaan perlu dan penting untuk diketahui dan dipahami oleh seluruh masyarakat, serta diterapkan dalam kehidupan sehari-hari,” kata Johansyah di depan warga masyarakat.

Ditambahkan Johansyah, adanya UU dan aturan tentang Pendidikan Pancasila dan Wawasan Kebangsaan ini sangat kita butuhkan, karna wawasan anak-anak kita saat ini sudah sangat berkurang sekali kalau dibandingkan kita dulu waktu sekolah. Pendidikan Pancasila itu menjadi pelajaran yang sangat penting bagi kita dulu.

“Pancasila sebagai pedoman kehidupan kita berbangsa dan bernegara untuk selalu tunduk dan taat dalam kehidupan berbangsa dan negara pada negara yang kita cintai ini,” tegas Johansyah.

Dengan kemajuan jaman dan teknologi yang semakin canggih, seperti Handphone, maka pengaruh pada anak-anak itu semakin tinggi untuk menyalahgunakan fitur-fitur dalam aplikasi hp yang ada, dengan kondisi itu penggunaan HP oleh anak-anak kita harus diawasi secara ketat.

Johansyah, yang merupakan anggota DPRD dari daerah pemilihan (Dapil) V Kecamatan Loa Janan dan Kecamatan Loa Kulu, sangat peduli dengan kondisi yang ada saat ini, maka Johansyah berharap peran orang tua itu sangat penting, bagaimana kita memberikan pandangan dan arahan terhadap kehidupan mereka sehari-hari dengan hal-hal yang positif.

Johansyah berharap pada semua pihak terutama Komisi I DPRD dan pemerintah melalui Kesbangpol sebagai mitra, untuk selalu membahas terkait Pendidikan Pancasila dan Wawasan Kebangsaan ini kita gaungkan dan terapkan dalam kehidupan masyarakat luas terutama pada anak-anak, generasi penerus, generasi masa depan bangsa.

Sementara Kepala Desa Loa Janan Ulu, Supariyo, sangat apresiasi pada pemerintah dan anggota DPRD, Johansyah, yang telah mengsosialisasikan tentang Pendidikan Pancasila dan Wawasan Kebangsaan ini.

“Karena yang kita tau bahwa warga di desa ini bermacam-macam suku dan miniatur Indonesia itu sangat kental sekali,” kata Supariyo.

Supariyo berharap pada ujung tombak pemerintah yang paling bawah seperti RT dan kepala dusun untuk memahami tentang Pendidikan Pancasila dan Wawasan Kebangsaan. (adv/dprdkukar)


Tinggalkan Komentar