Kelompok Dasa Wisma Daffodil, Memiliki Program Unggulan Berbagi Beras Lewat Jimpitan

Muhammad Akbar | Sabtu, 21 Nov 2020 12:00 WITA
Kelompok Dasa Wisma Daffodil, Memiliki Program Unggulan Berbagi Beras Lewat Jimpitan “Kelompok Dasa Wisma merupakan ujung tombak maju atau tidaknya PKK di suatu desa,” ujar ketua Tim Penggerak PKK (TP PKK) Desa Batuah, Evi Wardhana.

gerakanaktualnews.com, TENGGARONG - Keberhasilan PKK  di suatu Desa ditentukan oleh keberadaan kelompok Dasa Wisma, karena kelompok Dasa Wisma merupakan unit terkecil PKK yang berada di dalam satu Rukun Tetangga (RT) di desa.

Kelompok ini terdiri dari 10-20 Kepala keluarga (KK) yang diketuai oleh salah seorang dari mereka yang dipilih di antara 10-20 Kepala keluarga tersebut, untuk membantu kelancaran tugas PKK Desa atau kelurahan melalui kelompok PKK RT yang bersangkutan dalam melaksanakan 10 Program PKK di lingkungannya.

Menurutnya, sebagai ujung tombaknya PKK di satu RT dalam suatu desa, karena memang kelompok ini berada pada garda terdepan di lapangan, yang lebih tahu dan kenal dekat kondisi masyarakat yang dinaunginya adalah para ketua dan anggota kelompok Dasa Wisma.

“Kelompok Dasa Wisma merupakan ujung tombak maju atau tidaknya PKK di suatu desa,” ujar ketua Tim Penggerak PKK (TP PKK) Desa Batuah, Evi Wardhana.

Dari sejumlah kelompok Dasa Wisma yang dikunjungi oleh tim penilai, salah satu kelompok Dasa Wisma yang cukup menarik perhatian para tim penilai (Juri) adalah Dasa Wisma Deffodil di Desa Batuah.

Adapun yang dilakukan oleh Dasa Wisma Daffodil, selain mengembangbiakkan beberapa tanaman palawija, juga memiliki program sosial dengan memberikan bantuan beras kepada keluarga tidak mampu melalui “Jimpitan”.

“Kami memberikan bantuan beras kepada keluarga tidak mampu dengan cara mengumpulkan beras lewat Jimpitan,”ungkap Nurhayati salah satu anggota Dasa Wisma Daffodil.  (adv)


Tinggalkan Komentar